I want to share one of my poems again in this post

Akankah Engkau Bicara kepadaku Suatu Hari Nanti?

Akankah engkau bicara kepadaku suatu hari nanti?

Akankah engkau berkisah tentang dirimu suatu saat nanti?

Akankah engkau bercerita tentang  apa yang kau inginkan suatu hari nanti?

Engkau datang dan aku menerimamu

Dirimu ada di situ

Aku dapat melihatmu

Kita tak berjarak

Walau dalam waktu yang berbeda

Namun hanya kebisuan yang engkau tampilkan setelahnya

Apa yang engkau cari?

Apa yang engkau inginkan?

Aku tak menyukai kepura-puraan

Akankah engkau bicara kepadaku suatu hari nanti?

Aku masih menanti

Aku berharap engkau tak malah berbangga diri dengan sikap seorang pengecut

Oleh: Francisca S

Ilustration: Pixabay.com/Andrew Martin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *