Untuk merayakan hari kemerdekaan Indonesia, biasanya masyarakat Indonesia menyelenggarakan banyak perlombaan permainan dan pawai yang meriah. Ada beberapa perlombaan khusus yang biasanya diselenggarakan untuk merayakan hari kemerdekaan, seperti, perlombaan makan krupuk, perlombaan balap karung, perlombaan tarik tambang, perlombaan membawa kelereng dengan sendok, perlombaan sepeda hias.
Perlombaan ini diselenggarakan oleh kelompok-kelompok masyarakat, warga perumahan, sekolah, instansi pemerintah, perusahaan, Peserta perlombaan ini mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Pada perayaan hari kemerdekaan Indonesia Ke-74, tanggal 17 Agustus 2019, perlombaan-perlombaan khas ini juga diselenggarakan dengan meriah seperti biasanya.


